Sosialisasi Visi Misi dan Program Sekolah SMP IT Sahabat Bintang Tahun Pelajaran 2024/2025

Kupang, 21 Juli 2024 – SMP IT Sahabat Bintang sukses menggelar kegiatan sosialisasi visi, misi, dan program pembelajaran untuk tahun pelajaran 2024/2025. Acara yang dilaksanakan di Aula SMP IT Sahabat Bintang ini dihadiri oleh seluruh orang tua dan wali siswa, dengan pembagian waktu: tanggal 20 Juli 2024 untuk orang tua siswa kelas 8 dan 9, serta tanggal 21 Juli 2024 untuk orang tua siswa kelas 7.

Kegiatan ini merupakan agenda tahunan sekolah yang bertujuan untuk memperkenalkan dan menjelaskan program serta kebijakan sekolah kepada para orang tua, sehingga mereka dapat mendukung dan bersinergi dalam proses pendidikan anak-anak mereka.

Dalam sosialisasi tersebut, Kepala SMP IT Sahabat Bintang, Ustadzah Siti Fatimah, S.Psi, membuka acara dengan menyampaikan visi dan misi sekolah, yaitu membentuk peserta didik yang berakhlak karimah, berprestasi, dan memiliki jiwa kepemimpinan. Ustadzah Siti juga menekankan pentingnya kerjasama antara pihak sekolah dan orang tua dalam membimbing anak-anak, terutama dalam pengembangan akhlak dan karakter.

Selain pemaparan visi dan misi, sosialisasi ini juga menguraikan program-program unggulan sekolah, seperti pembelajaran berbasis Al-Quran, pengembangan kepemimpinan siswa melalui kegiatan pramuka, serta penerapan Kurikulum Merdeka yang menekankan pada kreativitas, kemandirian, dan penguatan karakter.

Tidak hanya program pembelajaran, namun juga ada penjelasan tentang berbagai kegiatan kokurikuler dan ekstrakurikuler yang dirancang untuk mendukung potensi siswa dalam berbagai bidang, baik akademik maupun non-akademik. Para orang tua diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan bertanya mengenai program-program tersebut, serta memberikan masukan untuk peningkatan kualitas pendidikan.

Melalui kegiatan sosialisasi ini, sekolah berharap para orang tua dapat lebih memahami dan mendukung penuh setiap program yang telah dirancang untuk mencetak generasi yang cerdas dan berakhlak mulia.

Baca Berita lainnya  Merayakan Hari Guru: Lomba Berkisah Pendidik TKIT Bintang Al Quran

Acara berakhir dengan penuh antusiasme dari para orang tua yang merasa senang dapat dilibatkan langsung dalam pemahaman visi dan misi sekolah serta berbagai program pendidikan yang akan diikuti oleh putra-putri mereka selama satu tahun ajaran ke depan.

Share:

More Posts

Sekertariat Yayasan
BTN Kolhua Blok H
No 6, RT/RW 008/003, Kelurahan Kolhua,  Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT 

Social Media